S e l a m a t   D a t a n g di Blog Pusat Sumber Belajar SMA Negeri 1 Kota Cirebon Info : Ferifikasi Data Siswa Baru/PPDB SMA RSBI Negeri 1 Kota Cirebon dari tanggal 5 - 15 Mei 2012 silahkan Klik ke www.smansa.ppdbrsbi-cirebon.org

Rabu, 01 Februari 2012

Keanekaragaman Hayati

Jenis makhluk hidup yang dapat dijumpai di lingkungan beranekaragam. Berbagai jenis hewan misalnya ayam, anjing, kucing, dan berbagai jenis tumbuhan misalnya jambu, mangga, jeruk, rerumputan, hidup di sekitar kita. Setiap makhluk hidup memiliki ciri tersendiri sehingga terbentuklah keanekaragaman makhluk hidup. Keanekaragaman makhluk hidup disebut keanekaragaman hayati atau biodiversitas.
Makhluk hidup sejenis (dalam spesies yang sama) memiliki ciri yang sama. Misalnya, ayam di Indonesia dengan ayam di Negara lain memiliki ciri yang sama. Jadi di dalam spesies yang sama terdapat keseragaman ciri makhluk hidup, sedangkan antar spesies berbeda terdapat keanekaragaman.
Di berbagai lingkungan dapat kita jumpai keanekaragaman makhluk hidup yang berbeda-beda. Keanekaragaman makhluk hidup yang berbeda-beda. Keanekaragaman itu meliputi berbagai variasi bentuk, ukuran, jumlah (frekuensi), warna, dan sifat-sifat lain dari makhluk hidup. Setiap lingkungan memiliki kenaekaragaman hayati masing-masing.