anpa disadari, manusia sebenarnya bisa
melihat medan magnet bumi
karena adanya suatu senyawa dalam mata. Ada kemungkinan, nenek moyang
manusia dulu punya kemampuan tersebut. Sebuah studi menunjukkan bahwa
ada kemungkinan protein bernama cryptochrome
terdapat pada retina. Protein tersebut banyak didapati pada hewan dan
tumbuhan sehingga beberapa spesies bisa menggunakan medan magnet bumi
untuk melakukan navigasi. Read More
Rabu, 29 Februari 2012
Fungsi Population Genetics menjelaskan peran Seleksi Alam dalam Evolusi
Seiring dengan pesatnya kemajuan teknologi di bidang biologi molekuler,
aspek-aspek ilmu genetika juga mengalami perkembangan yang sangat pesat.
Aspek yang dimaksud masuk ke dalam ranah ilmu genetika yaitu classical genetics, molecular genetics dan population genetics. Quantitative genetics yang membahas
secara mendalam berbagai macam sifat kuantitatif seperti tinggi badan,
berat badan, IQ, kepekaan terhadap penyakit, dan sebagainya masuk ke
dalam ilmu population genetics.
Ilmu population genetics pula
yang mendukung teori evolusi yang dikemukakan oleh Charles Darwin 150
tahun lalu. Ilmu ini menggunakan berbagai macam pendekatan statistik
untuk membuktikan, menjelaskan atau mendeteksi adanya perubahan
organisme dalam lingkungan oleh sebab adanya dorongan evolusi (evolutionary force). Dari sinilah
lahir istilah Neo-Darwinism. Read More
Fungsi Gelombang Dapat Diukur Secara Langsung
Fungsi gelombang pertama kali diciptakan oleh fisikawan Austria Erwin
Schrodinger, untuk menangani salah satu fenomena dunia kuantum dualisme gelombang partikel. Namun,
fungsi gelombang itu sendiri tidak memberikan gambaran fisik apa pun
sampai Max Born mengusulkan untuk mengkuadratkan nilai mutlaknya.
Selanjutnya, amplitudo fungsi gelombang yang telah dikuadratkan itu
ditafsirkan sebagai kemungkinan menemukan partikel berada pada tempat
dan saat tertentu. Bersamaan dengan itu, Born juga memperkenalkan metode
pengukuran di bawah aturan-aturan yang ditetapkannya.
Jumat, 24 Februari 2012
SKL Sebagai Poros Mutu Sekolah
Siapakah sesungguhnya yang paling menentukan keberhasilan pendidikan di sekolah? Sebagian ahli pendidikan menyatakan bahwa yang paling menentukan adalah kepemimpinan kepala sekolah dan menajemen sekolah. Jadi kucinya adalah kepala sekolah. Namun jika ditelusuri lebih jauh, ukuran keberhasilan sekalah adalah keberhasilan siswa belajar. Jadi, yang paling menentukan adalah siswa sendiri. Kepala sekolah dan guru berperan memfasilitasi siswa belajar.
Hanya saja, seorang kepala sekolah dalam kenyataannya tidak akan akan meraih keberhasilan apa pun tanpa bantuan guru-guru yang efektif. Dan, guru dinyatakan bekerja efektif jika murid belajar. Read More
Pembaharuan Sekolah dalam Prespektif Global
Kemerdekaan RI segera akan memasuki tahun ke-66. Peran pendidikan yang strategis secara realistis belum dapat mengantarkan manusia Indonesia sebagai bangsa yang terkemuka. Sekali pun pendidikan bukan satu-satunya faktor berpengaruh terhadap kemajuan bangsa, namun fakta tak dapat dipungkiri bahwa bangsa-bangsa yang berperadaban tinggi memiliki sistem sekolah yang efektif , inovatif dan produktif.
Giles dan Hargreaves 2006 dalam bunga rampai How School Principals Sustain Success Over Time menyatakan bahwa merealisasikan keberhasilan sekolah dalam jangka panjang berbeda dengan mewujudkan keberhasilan sekolah dalam jangka pendek. Daya kembang jangka pendek (transien) sering harus dipaksakan oleh pihak eksternal untuk mencapai tujuan tertentu. Read More
Dokumen Pelaksanaan Ujian Nasional Tahun 2012
Dalam proses pembelajaran, pendidik wajib melakukan proses penilaian yang dilakukan untuk mengukur pencapaian kompetensi peserta didik sebagai hasil belajar yang telah ditetapkan dalam kurikulum.
Ujian Nasional (UN) diselenggarakan dengan tujuan antara lain untuk mengukur pencapaian standar kompetensi lulusan peserta didik secara nasional, sebagai hasil dari proses pembelajaran dan sekaligus untuk memetakan tingkat pencapaian hasil belajar siswa pada tingkat sekolah dan daerah.
Algae Biru
Materi Biologi Kelas X Semester 1
Alga biru atau ganggang belah atau ganggang lendir, (Cvanophyceae, Schizophyceae, atau Myxophyceae) adalah ganggang bersel tunggal atau berbentuk benang dengan struktur tubuh yang masih sederhana. Warna biru-kehijauan, autotrof. Inti dan kromotofora tidak ditemukan. (Tjitro Soepomo,1994)
Dinding sel mengandung pektin, hemiselulosa, dan selulosa, yanga kadang-kadang berupa lendir, Read MoreAlga Coklat -PHAEOPHYTA
Materi : Biologi SMA Kelas X Semester 1
a) Bentuknya seperti tumbuhan tinggi, sebagian besar hidup di laut. Tubuhnya melekat di bebatuan, sedangkan talusnya terapung di permukaan
b) Pigmennya fikosantin, klorofil a, klorofil c, violaxantin, b-karotin, diadinoxantin
c) Cadangan makanan berupa lamirin yang disimpan dalam pirenoid, ruang antar sel pada dinding selnya mengandung asam alginat (algin)
d) Reproduksi vegetatif zoospora berflagel dan fragmentasi, generatif dengan cara oogami atau isogami. Read More
b) Pigmennya fikosantin, klorofil a, klorofil c, violaxantin, b-karotin, diadinoxantin
c) Cadangan makanan berupa lamirin yang disimpan dalam pirenoid, ruang antar sel pada dinding selnya mengandung asam alginat (algin)
d) Reproduksi vegetatif zoospora berflagel dan fragmentasi, generatif dengan cara oogami atau isogami. Read More
Sentriol
SENTROSOM - SENTRIOL
Materi : Biologi SMA Kelas X Semester 1
Sel hewan, mikroorganisme, dan tumbuhan tingkat rendah memiliki dua sentriol pada sitoplasma. Sentriol merupakan perkembangan dari sentrosom, yaitu pusat sel, daerah dari sitoplasma yang dekat dengan nukleus. Sentriol berupa kumpulan mikrotubulus strukturnya berbentuk bintang yang berperan sebagai kutub-kutub pembelahan sel secara mitosis atau meiosis. Struktur ini hanya dapat dilihat dengan menggunakan mikroskop elektron. Read More
Materi : Biologi SMA Kelas X Semester 1
Sel hewan, mikroorganisme, dan tumbuhan tingkat rendah memiliki dua sentriol pada sitoplasma. Sentriol merupakan perkembangan dari sentrosom, yaitu pusat sel, daerah dari sitoplasma yang dekat dengan nukleus. Sentriol berupa kumpulan mikrotubulus strukturnya berbentuk bintang yang berperan sebagai kutub-kutub pembelahan sel secara mitosis atau meiosis. Struktur ini hanya dapat dilihat dengan menggunakan mikroskop elektron. Read More
Program Semester Pengawas Sekolah
Baik program tahunan maupun program semesteran idealnya disusun oleh masing-masing pengawas. Untuk itu setiap pengawas memerlukan program Peningkatan dan Penjaminan Mutu Dinas Pendidikan, sebagai landasan. Dasar pemikirannya adalah pengawas bekerja untuk meningkatkan penjaminan mutu yang memiliki sekolah binaan dengan karakter yang berbeda-beda.
Kondisi yang ada saat ini, sebagian Dinas Pendidikan Kabupaten Kota belum memiliki program yang layak jadi acuan kerja pengawas. Demikian pula sebagian kordinator pengawas belum menetapkan program tahunan kepengawasan tingkat kabupaten kota. Read More
Cara Mudah: Melaksanakan Penelitian Tindakan Sekolah
Tantangan besar bagi pengawas dan kepala sekolah dalam bertugas adalah mengembangkan kompetensi berkelanjutan melalui penerbitan karya ilmiah atau karya inovatif. Akar kesulitan pada umumnya karena belum terbiasa menulis dan kurang banyak membaca. Kepala sekolah maupun pengawas jago kalau menerangkan sesuatu secara lisan.
Di samping itu, penulisan karya ilmiah memerlukan pemahanan mengenai sejumlah informasi dengan hakekat penelitian, metode ilmiah, bepikir ilmiah perlu menguasai secara bersamaan sehingga sebuah karya memerlukan pemahaman dan keterampilan mengerjakan dua kegiatan dalam waktu bersamaan atau simultan untuk mehasilkan suatu karya. Read More
Best Practice “EEK”
Berdasarkan pengalaman saya mengarahkan guru-guru di sekolah kami dalam mengembangkan EEK, saya mencoba menyederhanakannya sebagai berikut :
1. Manambahkan siklus EEK dengan level R (refleksi) dan E (Ekstensi) menjadi siklus EEKRE
2. Melaksanakan pemahaman sederhana dari EEKRE sebagai berikut :
2. Melaksanakan pemahaman sederhana dari EEKRE sebagai berikut :
1) LEVEL EKSPLORASI, memberi waktu siswa untuk menggali dan mengidentifikasi informasi yang sudah diketahuinya berkaitan dengan materi pembelajaran, mencatat dan menyusunnya dalam konsep penyelesaian masalah sesuai pemahaman siswa, Read More
Foto tanaman Jamur yang Unik dan Cantik
Selama ini mungkin banyak yang tidak memperhatikan Bentuk jamur, Paling yang memperhatikan hanyalah Petani jamur, Mahasiswa Biologi dan orang-orang yang bergelut di dunia pertanian Jamur. Jamur memiliki Nama lain yaitu Kapang .
Ada beberapa hal yang menyebabkan Jamur kurang di perhatikan, antara lain karena hidupnya yang berada di daerah yang lembab, jorok. Selain itu anggapan masyarakat mengatakan bahwa sebagian besar jamur itu dapat mematikan karena mengandung senyawa racun. Tapi ada juga beberapa jenis jamur yang menjadi makanan Favorit dan dapat menadi sumber penghasilan. Beberapa jenis jamur tersebut antara lain jamur kuping, Jamur Tiram, dan masih banyak lagi. Jamur Tiram yang berwarna putih sangatlah diminati dan memiliki nilai harga yang tinggi. Read More
Tingkat Pencemaran Udara Di Indonesia
Tingkat pencemaran udara di Indonesia semakin memprihatinkan. Bahkan salah satu studi melaporkan bahwa Indonesia menjadi negara dengan tingkat polusi udara tertinggi ketiga di dunia. World Bank juga menempatkan Jakarta menjadi salah satu kota dengan kadar polutan/partikulat tertinggi setelah Beijing, New Delhi dan Mexico City. Rekor yang semakin memiriskan saya.
Di Indonesia sendiri, sebagaimana data yang dipaparkan oleh Pengkajian Ozon dan Polusi Udara Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan), Jawa Barat menduduki peringkat polusi udara tertinggi di Indonesia.Dari semua penyebab polusi udara yang ada, emisi transportasi terbukti sebagai penyumbang pencemaran udara tertinggi di Indonesia, yakni sekitar 85 persen.Read More
Mengapa daging Ikan Umumnya Berwarna Putih
Mengapa daging ikan umumnya putih, padahal kebanyakan daging lain berwarna merah? Bukankah ikan juga mempunyai darah? Dan mengapa ikan lebih lekas masak dibanding daging lain?
Tentu saja, ini bukan semata-semata karena ikan selalu berada di dalam air seumur hidupnya. Daging ikan memiliki pembawaan yang berbeda dari daging kebanyakan makhluk berjalan, melata, dan terbang karena beberapa alasan. Read More
Tentu saja, ini bukan semata-semata karena ikan selalu berada di dalam air seumur hidupnya. Daging ikan memiliki pembawaan yang berbeda dari daging kebanyakan makhluk berjalan, melata, dan terbang karena beberapa alasan. Read More
Neuron atau Sel saraf
Neuron atau sel saraf dan sel glia merupakan dua jenis sel penyusun sisem saraf. Neuron merupakan sel fungsional pada system saraf, yang bekerja dengan cara menghasilkan potensi aksi dan menjalarkan impuls dari satu sl ke sel berikutnya. Pembentukan potensi aksi merupakan cara yang dilakukan sel saraf dalam memindahkan informasi. Pembentukan potensial aksi juga merupakan cara yang dilakukan oleh system saraf dalam melaksanakan fungsi kendali dan koordinasi tubuh. Read More
Analisis Unsur Kisi-Kisi UN Bahasa Indonesia
Ujian Nasional telah semakin dekat. Sekali pun para guru bahasa Indonesia yang bernaung dalam kegiatan MGMP telah melakukan telaah prediksi soal UN dan melatih siswa mengerjakan soal telah berlangsung sejak awal semeter genap, namun penanggung jawab program pada tingkat Dinas Pendidikan bergairah sekali untuk memastikan bahwa para siswa siap menghadapi UN.
Pemangku kebijakan mengharapkan kesiapan itu terlihat dari indikator perkembangan hasil belajar siswa yang diukur oleh guru-guru secara berkelanjutan dan instrumen pengukuran yang guru gunakan dipastikan memenuhi seluruh komponen sesuai dengan kisi-kisi terbitan BSNP.
Sebagai dasar untuk memastikan bahwa ruang lingkup penguasaan siswa telah memenuhi kriteria yang diharapkan maka di bawah ini GP lampirkan kerangka analisis sebagai bahan tindak lanjut para guru bahasa Indonesia. Read More
Kamis, 16 Februari 2012
Khasiat BAWANG MERAH
Khasiat BAWANG MERAH
Khasiat BAWANG MERAHNama latin: Allium cepa L Nama daerah: Brambang; Bawang beureum; dasun merah Deskripsi tanaman: Herba semusim, tidak berbatang. Daun tunggal memeluk umbi lapis. Umbi lapis menebal dan berdaging, warna merah keputihan. Perbungaan berbentuk bongkol, mahkota bunga berbentuk bulat telur. Buah batu bulat, berwarna hijau. Biji segi tiga warna hitam. Habitat: Dibudidayakan pada ......
[Read More] Pembahasan soal hukum II Newton
1. Benda bermassa 10 kg terletak di atas permukaan lantai. Tentukan besar dan arah percepatan benda jika benda ditarik dengan gaya sebesar 10 N.
Pembahasan : Besar Percepatan
Arah Percepatan
Arah percepatan = arah gaya total = ke kanan
2. Benda bermassa 10 kg ditarik oleh gaya F1 = 5 N ke kiri dan gaya F2 = 10 N ke kanan. Tentukan besar dan arah percepatan benda. Read More
Pembahasan soal partikel dalam kesetimbangan
Materi : Fisika SMA
1. Sebuah beban bermassa 5 kg digantung pada langit-langit melalui seutas tali. Tentukan (a) besar dan arah gaya yang ditahan oleh tali, (b) besar gaya
tegangan tali. Abaikan massa tali.
Pembahasan :
Keterangan : a) Diagram benda bebas untuk beban, b) Diagram benda bebas untuk tali, dengan menganggap massa atau berat tali diabaikan.
Pembahasan soal dinamika partikel – bidang datar & miring
1. Terdapat dua benda pada permukaan lantai, masing-masing bermassa 1 kg dan 3 kg. Koofisien gesekan kinetis antara benda bermassa 1 kg dengan lantai = 0,2 dan koofisien gesekan kinetis antara benda bermassa 3 kg dengan lantai = 0,3. Sebuah gaya sebesar 16 N dikerjakan pada benda bermassa 1 kg. Tentukan (a) percepatan sistem atau percepatan kedua benda tersebut (b) besar gaya yang ditimbulkan kedua benda tersebut satu sama lain. Read More
Peran Kelompok Masyarakat Miskin
Iseng membuka-buka file lama di tengah kesibukan menunggu terkumpulkannya nilai-nilai untuk laporan hasil belajar siswa semester 1 tahun ajaran ini, menemukan tulisan lama tentang peran kelompok miskin, dan terdorong untuk menuliskan kembali di blog ini. Walau tidak jelas manfaat apa yang dapat diambil dari membaca tulisan ini, setidaknya pembaca akan memperoleh pengertian bahwa setiap unsur dari sebuah sistem sosial (masyarakat) mempunyai manfaat atau fungsinya.
Tulisan ini diawali dengan kutipan dari word Economic Report, 1998, bahwa terdapat lima kawasan dengan penduduk miskin absolut terbesar, yaitu Afrika, Amerika Latin, Asia Selatan, Asia Tenggara, Negara-negara Balkan dan Rusia. Di kawasan ini terdapat 1,2 milyard penduduk miskin, atau 62 persen dari penduduk miskin dunia. Read More
Pemerintah Siap Gelar Ujian Nasional 2012
Jakarta – Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh memastikan pemerintah tetap akan menggelar ujian nasional tahun 2012. Ujian nasional dijadwalkan berlangsung pada April 2012.
Menteri Nuh mengatakan, saat ini perdebatan mengenai UN sudah selesai. “Sekarang masalahnya adalah bagaimana melaksanakan UN dengan baik,” ujarnya dalam jumpa pers, di Gedung Kemdikbud, Rabu (30/11). Turut mendampingi Mendikbud adalah Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kemdikbud Khairil Anwar Notodiputro dan Kepala Badan Standar Nasional Pendidikan Djemari Mardapi. Read MoreKisi-kisi Ujian Nasional 2012
Pada 15 Desember 2012 BNSNP di web resminya (bsnp-indonesia.org) telah mengunggah Kisi-kisi Ujian Nasional TA 2011-2012, dan berikut ini unduhannya. Kisi-Kisi-Untuk-SMP-MTs-SMPLB-SMA-MA-SMALB-dan-SMK1 SK-BSNP-tentang-Kisi-kisi Presentasi-SosialiasiUN-2012 Kalau link di bawah ini khusus untuk Kisi-kisi Ujian Nasional 2012 Mata Pelajaran Sosiologi. Read More
Reaksi-reaksi Senyawa Karbon
Di sini akan dijelaskan secara ringkas berbagai macam reaksi senyawa karbon yaitu reaksi substitusi, reaksi eliminasi, reaksi adisi, reaksi polimerisasi, dan reaksi oksidasi.
Berikut penjelasan untuk masing-masing reaksi.
Berikut penjelasan untuk masing-masing reaksi.
1. Reaksi substitusi
Reaksi substitusi merupakan reaksi yang melibatkan penggantian atom/gugus atom pada molekul dengan atom/gugus atom lainnya. Reaksi substitusi umumnya terjadi pada senyawa jenuh (tunggal) tanpa terjadi perubahan ikatan karakteristik (tetap jenuh)
A + B - C --> A - C + B
Contoh reaksi substitusi, Read MoreReaksi Kimia dalam Larutan Elektrolit (Stoikiometri Larutan)
Reaksi asam basa (reaksi penetralan).
Reaksi asam basa atau reaksi penetralan adalah reaksi yang terjadi antara asam (H+) dan basa (OH-) menghasilkan H2O yang bersifat netral.
Adapaun contoh reaksi penetralan adalah sebagai berikut:1. Reaksi: Asam + Basa --> Garam + Air
HNO3 (aq) + KOH (aq) --> KNO3 (aq) + H2O (l)
H2SO4 (aq) + Ca(OH)2 (aq) --> CaSO4 (aq) + H2O (l)
2. Reaksi: Asam + Oksida Basa --> Garam + Air
2HCl (aq) + CaO (s) --> CaCl2 (aq) + H2O (l)
2HNO3 (aq) + Na2O (s) --> Na(NO3)2 (aq) + H2O (l) , Read MoreMengembangkan Kecakapan Berpikir Kritis
Menggunakan strategi inquiri lebih bagus…apabila kemampuan berpikir telah siswa kuasai. Terus memakai pendekatan konstektualnya harus bgaimna ? Bagaimana pula cara menghimpun datanya? Demikian pertanyaan dari Ibu Suci.
Pertanyaan datang pula dari Ibu Elli, bagaimana cara mengukur kemampuan berpikir kritis siswa? Tolong berikan satu contoh instrumen kemampuan berpikir kritis. Kalau bisa tentang suhu dan indikator berpikir kritis seperti dalam menyusun pertanyaan atau merumuskan pertanyaan.
Kedua pertanyaan itu mencakup konsep yang sangat luas. Oleh karena itu kita akan mencoba menjelaskan secara singkat.
Pertama, apakah berpikir kritis? Read More
Selasa, 14 Februari 2012
Konten adalah Raja: Pelajaran dari Thailand
Tiga tahun sesudah penerapan pada 1995, SchoolNet Thailand, sebuah proyek gabungan Pusat Teknologi Komputer dan Elektronika Nasional (NECTEC), Organisasi Telepon Thailand, Otoritas Komunikasi Thailand, dan Kementerian Pendidikan, menyadari adanya masalah yang sebelumnya tidak mereka perkirakan.
Sesudah membangun jejaring infrastruktur pendidikan di Thailand yang menghubungkan 152 SMP lokal ke Internet, diketahui bahwa sekolah-sekolah itu sulit menggunakan Internet sebagai alat belajar-mengajar.Tampaknya, kurangnya sumber online yang berkualitas untuk edukasi dalam bahasa lokal –Thai— telah mengurangi minat penggunaan Internet di kalangan siswa dan guru. Maka SchoolNetThailand harus memperluas apa yang tadinya dianggap sebagai program “akses universal,” agar mencakup pengembangan konten –disempurnakan lewat pelatihan—dalam bahasa Thai. Read More
Adakah Sisi Negatif Sedotan?
Minum minuman panas dengan sedotan? Sedotan yang dibuat dari plastik daun ulang dengan panas yang cukup dapat menghidupkan bakteri dan terbawa masuk kedalam tubuh saat kita meminum dengan sedotan. Selain itu, sedotan menghadapi isu lingkungan. Masyarakat modern cenderung menghindari perkakas plastik karena merupakan partikel nonreversible (tak bisa diurai) sehingga mencemari lingkungan. Para pengguna juga khawatir, bahan plastik yang bermutu rendah membahayakan kesehatan. Terutama saat digunakan pada air panas, zat-zat beracun larut kemudian terminum. Dampaknya adalah penyakit kanker yang mematikan.
Untuk meminum minuman panas, sebaiknya jangan gunakan sedotan plastik. Plastik polikarbonat mengandung senyawa Bisphenol A (BPA). Fakta bahwa BPA dapat terlepas dari sedotan plastik ke dalam matriks air. Hal yang lebih perlu disoroti adalah faktor temperatur dari cairan yang dimasukkan ke dalam wadah plastik yang digunakan adalah faktor utama berapa banyak BPA yang terlepas menurut para ilmuwan dari University of Cincinnati (UC). Read More
Tools ICT dan Internet untuk Bidang Pendidikan – Sebuah Pengantar
Pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi (ICT) dan Internet dalam dunia pendidikan kini adalah suatu keniscayaan. Sulit membayangkan, bagaimana sistem pendidikan modern dapat berlangsung saat ini tanpa memanfaatkan ICT dan Internet, dengan berbagai tools atau perangkat aplikasinya. Sama halnya, sulit membayangkan adanya pertumbuhan industri manufaktur tanpa dukungan pasokan energi listrik, jika kita boleh beranalogi.
Karena begitu luas dan begitu banyaknya ragam pemanfaatan tools untuk bidang pendidikan di Internet, tulisan singkat ini tidak dimaksudkan untuk memberi ulasan yang sangat lengkap dan rinci. Namun, tulisan ini lebih merupakan pengantar, untuk melihat berbagai aspek dari pemanfaatan ICT dan Internet dalam dunia pendidikan. Selengkapnya Kolaborasi Pengawas dalam Pelaksanaan Tugas
Menelaah perangkat administrasi yang pengawas perlukan sebagai bukti fisik pelaksanaan tugas, sungguh mencengangkan. Perangkat yang dipersyaratkan sungguh terlalu banyak sehingga dapat menjebak pekerjaan pengawas pada penyelesaian penyelesaian administrasi. Beban administrasi masih perlu diperhitungkan banyaknya agar dapat menunjang pengawas dapat berkerja efektif. Penilaian tidak hanya mengejar keterpenuhan adminsitrasi, namun harus menukik pada apa yang sesungguhnya pengawas lakukan di lapangan dan apa manfaat yang dinikmati sekolah sebagai hasil dari pengawasan
Menyikapi itu, sepertinya tidak mungkin seluruh perangkat administrasi dapat diselesaikan oleh pengawas sendiri-sendiri. Dalam era penilaian kinerja pengawas kerja sama yang terarah sangat diperlukan. Oleh karena, fungsi koordinasi yang mengarah pada pencapaian targer menjadi salah satu penentu keberhasilan. Selengkapnya
Apa Manfaat PKG untuk Guru Non-PNS?
Dalam pelaksanaan Penilaian Kinerja Guru (PKG) “Bagaimana pemerintah memperlakukan guru non= PNS? Kalau PNS kan ada angka kreditnya untuk kenaikan pangkat, bagaimana dengan yang guru non PNS?
Lydia, 10 Perbruari 2012.Diskusi:
Menurut keterangan Dirjen PMPTK, penetapan jabatan fungsional guru tidak hanya untuk PNS, namun berlaku juga untuk penyetaraan guru non-pns sebgai upaya penyetaraan mutu. Proses ini kita kenal dengan istilah inpassing. Selengkapnya
Mengintegrasikan Perencanaan Pendidikan Karakter dalam RPP?
Saya guru, mohon berkenan memposting contoh silabus dan RPP yang berkarakter sebagai bahan referensi untuk menunjang peningkatan kemamuan profesi saya. Terima kasih.
Abu Fauzan, 10 Perbruari 2012.GP menjawab:
Konsep pendidikan karakter ke dalam RPP menurut beberapa pandangan sebagian ahli pembelajaran telah terintegrasi di dalamnya jika RPP telah mencakup pengetahuan, keterampilan, dan sikap. Untuk menegaskan ketercapaian tujuan pengembangan karakter maka beberapa ahli pendidikan merekomendasikan agar ada tambah rumusan dalam indikator dengan indikator pencapaian karakter.
Tambahlah indikator pembelajaran dengan contoh berikut, Selengkapnya
Jumat, 10 Februari 2012
Dampak Perubahan Iklim Terhadap Manusia
Berikut adalah fakta-fakta yang telah ditimbulkan akibat dari perubahan iklim. Fakta ini diambil dari Climate Change Kit yang merupakan bagian dari Pidato Maha Guru Ching Hai pada saat Konferensi Perubahaan Iklim COP16 di Cancun Meksiko, 18 Dasember 2010. Untuk informasi lebih lengkap Anda dapat mengunjungi situs SupremeMaster TV atau mendownload langsung melalui situs yang sama. Perubahan iklim dan pemanasan global adalah suatu fenomena yang mau tidak mau harus kita hadapi. Tapi belum terlambat untuk menyelamatkan bumi kita. Lakukan hal sederhana mulai dari hemat energi dan minimalisasi pemakaian kendaraan serta menjaga lingkungan dari sampah; minimalisasi konsumsi daging juga merupakan saran yang baik walaupun sulit untuk dilakukan, dekatkan diri Anda dengan tahu dan tempe, karena dua makanan ini bisa membantu mengurangi emisi karbon yang jumlah sudah melebihi ambang batas. Dunia menghasilkan emisi CO2 lebih dari 30 milyar ton tiap tahunnya, ini belum termasuk emisi non CO2 seperti gas metana, SO2, NO, termasuk juga freon. Read More
Asidifikasi Samudera : Ancaman Bagi Organisme Laut
Jejaring Kimia - Pemanasan global atau biasa disebut global warming merupakan suatu fenomena yang terjadi sejak ditemukannya mesin uap oleh James Watt sehingga menyulut sebuah revolusi besar di Inggris, yaitu Revolusi Industri.
Secara singkat pemanasan global dapat diartikan sebagai fenomena meningkatnya suhu rata-rata permukaan bumi akibat gas rumah kaca yang terus terakumulasi di atmosfer.
Kontributor terbesar pemanasan global saat ini adalah karbon dioksida(CO2), metana (CH4) yang dihasilkan agrikultur dan peternakan (terutama dari sistem pencernaan hewan-hewan ternak), Nitrogen Oksida (NO) dari pupuk, dan gas-gas yang digunakan untuk kulkas dan pendingin ruangan (CFC). Rusaknya hutan-hutan yang seharusnya berfungsi sebagai penyimpan CO2 juga makin memperparah keadaan ini karena pohon-pohon yang mati akan melepaskan CO2 yang tersimpan di dalam jaringannya ke atmosfer. Read More
Pembelajaran dengan Metode Team Teaching dapat Menggairahkan Siswa Belajar Fisika
SISTEM PEMBELAJARAN METODE TEAM TEACHING
(Sesuai dengan makna Firman Allah QS. Almaidah(5) :2)
Oleh:
SUYUTI, S.Pd., M.Si.
(Guru SMA Negeri 1 Marioriwawo Kabupaten Soppeng)
Dewasa ini, seiring dengan semakin modernnya sistem pendidikan dan tuntutan yang semakin berkembang, tak jarang sekolah-sekolah yang masih menggunakan strategi pembelajaran konvensional cukup tertinggal jauh dalam melaksanakan proses pembelajarannya. Dalam proses pembelajaran dengan strategi konvensional ini, proses pembelajaran dilakukan secara soliter, artinya proses pembelajaran yang dimulai dari perencanaan, pelaksanaan, sampai kepada evaluasi pembelajaran siswa dilakukan oleh satu orang guru. Gambaran pembelajaran seperti ini dapat dianalogikan bagaikan seorang penjual sate, di mana semua urusan suatu pekerjaan dari awal sampai akhir hanya di kerjakan oleh satu orang. Read More
Cara Cepat Menyelesaikan SPLDV
Cara Cepat Menyelesaikan Sistem Persamaan Linier Dengan Dua Peubah
(oleh : Jhon Abdi,S.Pd. Guru SMAN 1 Lhokseumawe Aceh
ax + by = p ---------(1)
cx + dy = q ---------(2)
Nilai x dapat ditentukan dengan x = ( bq - pd)/(bc - ad), untuk nilai y subtitusikan nilai x kepersaan (1) atau (2)
contoh :Diketahui Sistem Persamaan Linier Dua Peubah berikut:
2x + 3y = 8 ---------(1)
3x + 2y = 7 ---------(2), tentukan nilai x dan y. Read More
Cara Cepat Menemukan Tripel Pythagoras (dengan satu variabel)
Menemukan Tripel Pythagogas Dengan Cepat
(oleh : Jhon Abdi,S.Pd. Guru SMAN 1 Lhokseumawe)
Pada kesempatan ini penulis akan menunjukkan suatu rumus cara menemukan tigaan Pythagoras dengan menggunakan rumus yang hanya melibatkan satu peubah. Hal ini diharapkan dapat membantu siswa untuk menemukan tigaan – tigaan Pythagoras baru dengan mudah dan cepat.
Rumus tigaan Pythagoras dengan satu peubah ini penulis temukan pada tahun 2001 saat mengajar di SMP Swasta Al – Alaq Yayasan Pendidikan Asean Aceh sebagai usaha untuk membantu siswa menemukan tigaan Pythagoras hanya dengan menggunakan satu peubah.
Hal ini terpikirkan saat penulis mengajar sebagai guru honorer pada SMAN 1 Banda Aceh pada tahun 1997. Read More
Rabu, 08 Februari 2012
Model Membaca Cepat: Skimming dan Scanning
Membaca adalah jendela dunia. Masyarakatnya sekarang sedang dilanda gelombang informasi yang sangat deras sehingga secara personal tiap orang perlu memiliki filter memisahkan mana informasi yang bermanfaat dan mana yang sebaliknya. Karena itu, sekolah memiliki tanggungn jawab untuk meningkatkan kecerdasan warganya melalui peningkatan budaya baca yang handal.
Mengantisipasi perubahan itu diperlukan minat membaca, kecepatan membaca dan kemampuan menarik kesimpulan atas gagasan yang ingin disampaikan penulisnya. Agar dapat lebih jauh menggunakan ilmu pengetahuan dari bacaan untuk meningkatkan kemaslahatan hidupnya.
Topik utama yang akan dikupas disini adalah bagaimana guru mempersiapkan siswa agar mampu membaca dan memahami secara cepat materi bacaan/teks/literatur. Read More
Manajemen Berbasis Sekolah : Model Strategi Mengembangkan Keunggulan Berbasis Kolaborasi
Manajemen Berbasis Sekolah (MBS) adalah salah satu strategi wajib yang Indonesia tetapkan sebagai standar dalam mengembangkan keunggulan pengelolaan sekolah. Penegasan ini dituangkan dalam USPN Nomor 20 tahun 2003 pada pasal 51 ayat 1 bahwa pengelolaan satuan pendidikan pendidikan menengah dilaksanakan berdasarkan standar pelayanan minimal dengan prinsip manajemen berbasis sekolah.
MBS merupakan model aplikasi manajemen institusional yang mengintegrasikan seluruh sumber internal dan eksternal dengan lebih menekankan pada pentingnya menetapkan kebijakan melalui perluasan otonomi sekolah. Read MorePengembangan Kurikulum: Siklus Eksplorasi, Elaborasi, dan Konfimasi
Kegiatan pembelajaran terdiri atas pendahuluan, inti, penilaian dan penutup. Salah satu model pendekatan proses bersiklus ialah eksplorasi, elaborasi, dan konfirmasi. Dalam hal ini guru minimal menguasai aplikasi siklus tersebut. Syukur kalau guru dapat menguasai siklus lain sehingga proses pembelajaran lebih variatif. Read More
Taksonomi Bloom : Mengembangkan Strategi Berpikir Berbasis TIK
Kajian Teori
Taksonomi berasal dari bahasa Yunani tassein berarti untuk mengklasifikasi dan nomos yang berarti aturan. Taksonomi berarti klasifikasi berhirarkhi dari sesuatu atau prinsip yang mendasari klasifikasi. Semua hal yang bergerak, benda diam, tempat, dan kejadian- sampai pada kemampuan berpikir dapat diklasifikasikan menurut beberapa skema taksonomi (http://en.wikipedia.org/wiki/Bloom%27s_Taxonomy).
Konsep Taksonomi Bloom dikembangkan pada tahun 1956 oleh Benjamin Bloom, seorang psikolog bidang pendidikan. Konsep ini mengklasifikasikan tujuan pendidikan dalam tiga ranah, yaitu kognitif, afektif dan psikomotorik. Read More
Peran dan Fungsi Kepala Sekolah Sebagai Manajer Tatausaha
Dalam pelaksanaan tugasnya, seorang Kepala Sekolah dituntut untuk memiliki beragam kompetensi. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 13 Tahun 2007 tentang Standar Kepala Sekolah menetapkan bahwa ada lima dimensi kompetensi yaitu: Kepribadian, Manajerial, Kewirausahaan, Supervisi dan Sosial.
Pada kesempatan ini kami mengupas kompetensi manajerial kepala sekolah dalam sistem pengelolaan tata usaha sekolah secara singkat.
Tata usaha sekolah adalah bagian dari unit pelaksana teknis penyelenggaraan sistem administrasi dan informasi pendidikan di sekolah. Informasi yang tata usaha sekolah kelola penting sebagai basis pelayanan dan bahan pengambilan keputusan sekolah. Semakin lengkap dan akurat data terhimpun maka pemberian pelayanan makin mudah dan pengembilan keputusan makin tepat. Read More
Meningkatkan Kesiapan Pelaksanaan Program Penilaian Kinerja Guru
Kemaslahatan utama penilaian kinerja guru harus berdampak terhadap meningkatnya mutu lulusan satuan pendidikan. Peningkatan mutu lulusan dapat diwujudkan dengan meningkatkan pememuhan standar isi, proses, penilaian atau pembelajaran. Oleh karena itu, indikator dan target mutu lulusan ideal yang sekolah wujudkan menjadi instrumen pengukuran efektivitas kinerja.
Pelaksanakan PKG secara ideal memiliki dua fungsi utama. Pertama, menilai kemampuan guru dan menghitung angka kredit yang diperoleh guru dalam melaksanakan pembelajaran, pembimbingan, atau pelaksanaan tugas tambahan. Keberhasilan melaksanakan fungsi ini adalah meningkatnya mutu hasil belajar siswa.
Hasil penilaian menjadi bahan untuk merencanakan Pengembangan Kompetensi Berkelanjutan (PKB) agar mutu lulusan sesuai dengan mutu sumber daya manusia yang bahasa Indonesia harapkan sehingga adaptif terhadap perkembangan global. Read More
Elaborasi, Eksplorasi, dan Konfirmasi
Behaviorisme adalah teori yang berlandaskan pada prinsip stimulus-respon. Menurut teori ini seluruh perilaku manusia muncul karena rangsangan eksternal. Tokoh yang berkontribusi pada teori ini di antaranya adalah Ivan Pavlov. Dengan menggunakan teori itu sebagai dasar pengelolaan kegiatan pembelajaran, peran utama pendidik sebagai faktor eksternal harus memberikan rangsangan kepada siswa agar siswa mampu merespon dengan baik serta meningkatkan perhatian atas apa yang harus dipelajarinya. Guru juga berperan agar respon yang siswa berikan diarahkan pada prilaku yang guru harapkan. Read More
Sabtu, 04 Februari 2012
Regulasi Guru, Berpengaruhkah pada Peningkatan SKL
Dengan semakin bertambahnya perangkat pengaturan guru saat ini seharusnya berpengaruh terhadap peningkatan kinerja guru serta secara serta merta meningkatkan standar pelayanan belajar terhadap siswa. Kinerja pelayanan belajar guru yang meningkat harus dapat dibuktikan dengan semakin meningkatnya standar mutu lulusan.
Peningkatan standar mutu lulusan dalam jangka pendek diukur dengan meningkatnya peroleh nilai siswa dalam unjian nasional. Namun hal itu bukan satu-satunya ukuran. Tingginya peroleh nilai UN idealnya mencerminkan derajat kompetensi siswa dalam penguasaan ilmu pengetahuan dan keterampilan menerapkan ilmu pengetahuan. Selengkapnya
Rabu, 01 Februari 2012
Klasifikasi makhluk hidup
Klasifikasi adalah suatu cara pengelompokan yang didasarkan pada ciri-ciri tertentu. Semua ahli biologi menggunakan suatu sistem klasifikasi untuk mengelompokkan tumbuhan ataupun hewan yang memiliki persamaan struktur. Kemudian setiap kelompok tumbuhan ataupu hewan tersebut dipasang-pasangkan dengan kelompok tumbuhan atau hewan lainnya yang memiliki persamaan dalam kategori lain. Hal itu pertama kali diusulkan oleh John Ray yang berasal dari Inggris. Namun ide itu disempurnakan oleh Carl Von Linne (1707-1778), seorang ahli botani berkebangsaan Swedia yang dikenal pada masa sekarang dengan Carolus Linnaeus.
Sistem klasifikasi Linnaeus tetap digunakan sampai sekarang karena sifatnya yang sederhana dan fleksibel sehingga suatu organism baru tetap dapat dimasukkan dalam sistem klasifikasi dengan mudah. Nama-nama yang digunakan dalam sistem klasifikasi Linnaeus ditulis dalam bahasa Latin karena pada zaman Linnaeus bahasa Latin adalah bahasa yang dipakai untuk pendidikan resmi. Selengkapnya
Virus Dan Monera
Ringkasan Materi:
Virus berarti racun, virus mempunyai ciri diantaranya:
- Virus belum bisa dikatakan sel karena tidak memiliki organel sel seperti mitokondria, badan golgi, ribosome dsb.
- Virus berukuran amat kecil , jauh lebih kecil dari bakteri, yakni berkisar antara 20 mµ - 300mµ (1 mikron = 1000 milimikron). untuk mengamatinya diperlukan mikroskop elektron yang pembesarannya dapat mencapai 50.000 X.
- Virus hanya memiliki salah satu macam asam nukleat (RNA atau DNA)
- Virus umumnya berupa semacam hablur (kristal) dan bentuknya sangat bervariasi. Ada yang berbentuk oval , memanjang, silindris, kotak dan kebanyakan berbentuk seperti kecebong dengan "kepala" oval dan "ekor" silindris.
- Tubuh virus terdiri atas: kepala , kulit (selubung atau kapsid), isi tubuh, dan serabut ekor. Selengkapnya
Langganan:
Postingan (Atom)