S e l a m a t   D a t a n g di Blog Pusat Sumber Belajar SMA Negeri 1 Kota Cirebon Info : Ferifikasi Data Siswa Baru/PPDB SMA RSBI Negeri 1 Kota Cirebon dari tanggal 5 - 15 Mei 2012 silahkan Klik ke www.smansa.ppdbrsbi-cirebon.org

Sabtu, 30 April 2011

Kesetimbangan kimia

Label : Materi Kimia 
 
Reaksi yang dapat berlangsung dalam dua arah disebut reaksi dapat balik. Apabila dalam suatu reaksi kimia, kecepatan reaksi ke kanan sama dengan kecepatan reaksi ke kiri maka, reaksi dikatakan dalam keadaan setimbang. Secara umum reaksi kesetimbangan dapat dinyatakan sebagai:
 
A  +  B  ®   C  +  D

ADA DUA MACAM SISTEM KESETIMBANGAN, YAITU :
1.
Kesetimbangan dalam sistem homogen
a.
Kesetimbangan dalam sistem gas-gas
Contoh: 2SO2(g) + O2(g) 
«   2SO3(g)
b.
Kesetimbangan dalam sistem larutan-larutan
Contoh: NH4OH(aq) 
«   NH4+(aq) + OH- (aq)

Rabu, 27 April 2011

Pengenalan bahan Kimia di laboratorium

Pengetahuan sifat bahan menjadi suatu keharusan sebelum bekerja di laboratorium. Sifat-sifat bahan secara rinci dan lengkap dapat dibaca pada Material Safety Data Sheet (MSDS) di dalam buku, CD, atau melalui internet. Pada tabel berikut disajikan sifat bahaya bahan berdasarkan kode gambar yang ada pada kemasan bahan kimia. Peraturan pada pengepakan dan pelabelan bahan kimia diwajibkan mencantumkan informasi bahaya berdasarkan tingkat bahaya bahan kimia khususnya untuk bahan yang tergolong pada hazardous chemicals atau bahan berbahaya dan beracun (B3). Selengkapnya

Budayakan Budaya K3 (Kesehatan, dan Keselamatan Kerja) di Lab Kimia

 Label  : Kimia 

Praktikum Kimia merupakan praktikum yang dilaksanakan di laboratorium kimia dengan aktivitas yang sebagian besar melibatkan bahan kimia. Bahan kimia terdiri dari berbagai ragam dengan karakter yang sangat bervariasi dan bahkan beberapa di antaranya banyak yang memiliki risiko bahaya. Untuk menghindari bahaya bahan kimia hendaknya para mahasiswa dapat memahami dan mengimplementasikan budaya Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) di laboratorium kimia.
Keterampilan bekerja di laboratorium dapat diperoleh praktikan melalui kegiatan praktikum. Semakin sering dan serius praktikan bekerja di laboratorium maka mereka akan semakin terampil.  Di sisi lain laboratorium merupakan tempat yang sangat mengerikan. Karena di dalam laboratorium berisi berbagai alat dan bahan kimia yang sangat potensial menimbulkan bahaya. Kemungkinan bahaya tersebut di antaranya adalah akibat adanya bahan-bahan kimia yang bersifat karsinogenik (dapat menyebabkan kanker) baik karena uapnya atau karena paparan bahan tertentu di kulit, bahaya kebakaran,Selengkapnya

Simbol dan Bahaya Yang ditimbulkan oleh Bahan-bahan Kimia

Label : Kimia

SIMBOL BAHAYA

Simbol bahaya digunakan untuk pelabelan bahan-bahan berbahaya menurut Peraturan tentang Bahan Berbahaya (Ordinance on Hazardeous Substances)
Peraturan tentang Bahan Berbahaya (Ordinance on Hazardeous Substances) adalah suatu aturan untuk melindungi/menjaga bahan-bahan berbahaya dan terutama terdiri dari bidang keselamatan kerja. Arah Peraturan tentang Bahan Berbahaya (Ordinance on Hazardeous Substances) untuk klasifikasi, pengepakan dan pelabelan bahan kimia adalah valid untuk semua bidang, area dan aplikasi, dan tentu saja, juga untuk lingkungan, perlindungan konsumer dan kesehatan manusia. Selengkapnya

Pengelolaan Laboratorium

Pengelolaan Laboratorium 
 I. Laboratorium dan Perlengkapannya 

Label : Kimia

1.Laboratorium
Laboratorium ialah suatu tempat dimana percobaan dan penyelidikan dilakukan. Bentuknya boleh ruang tertutup (Kamar) dan boleh ruang terbuka (kebun).
Ruang penunjang kegiatan dalam melakukan pembelajaran terdiri dari : ruang persiapan, ruang penyimpanan (gudang), ruang  gelap, ruang timbang, dan kebun sekolah atau rumah kaca. Selengkapnya

Selasa, 26 April 2011

Kegunaan Senyawa Hidrokarbon

Hidrokarbon banyak memberi manfaat bagi kebutuhan manusia, baik dalam bidang pangan, sandang, papan, seni dan estetika. Dalam hal ini akan dipaparkan kegunaan hidrokarbon dalam kehidupan sehari-hari bagi manusia, yaitu dalam bidang pangan, sandang, papan, seni dan estetika. Selengkapnya


Bahan Tambahan pada Makanan


Beberapa bahan tambahan makanan telah dibahas pada bagian produk hewani. Beberapa lagi yang diragukan kehalalannya (perlu diteliti lebih lanjut) dapat dilihat pada Tabel 3 (pada Tabel 3 terdapat pula daftar bahan tambahan makanan yang sudah dibahas sebelumnya dengan maksud untuk melengkapi informasi yang telah disampaikan). Keraguan akan kehalalan bahan-bahan tersebut berasal dari kemungkinan bahwa bahan tambahan tersebut berasal dari bahan hewani yang diharamkan atau minuman yang memabukkan. Selengkapnya

CTM (Klorfeniramin Maleat)

Klorfeniramin maleat adalah turunan alkilamin yang merupakan antihistamin dengan indeks terapetik (batas keamanan) cukup besar dengan efek samping dan toksisitas yang relatif rendah (Siswandono, 1995).
Klorfeniramin maleat merupakan obat golongan antihistamin penghambat reseptor H1 (AH1) (Siswandono, 1995). Pemasukan gugus klor pada posisi para cincin aromatik feniramin maleat akan meningkatkan aktifitas antihistamin. Berdasarkan struktur molekulnya, memiliki gugus kromofor berupa cincin pirimidin, cincin benzen, dan ikatan –C=C- yang mengandung elektron pi (π) terkonjugasi yang dapat mengabsorpsi sinar pada panjang gelombang tertentu di daerah UV (200-400 nm), sehingga dapat memberikan nilai serapan (Silverstein, 1986;Rohman, 2007). Selengkapnya

Bom Fosfor

Label : Kimia 
Bom Fosfor atau nama kerennya sering di sebut WP (WP = White Phosphorus) atau lebih keren lagi disebut Willy Pete.
Tujuan utama penggunaan WP ini adalah sebagai tanda bagi pasukan dimalam hari dan untuk tujuan pembakaran atau bom. Penggunaannya memang boleh didalam perang tetapi menjadi terlarang jika digunakan di kawasan penduduk atau daerah yang banyak penduduk sipil.
Penggunaan WP sudah dilakukan sejak Perang Dunia I –baca SEJARAH PENGGUNAAN FOSFOR PUTIH- WP yang banyak digunakan dalam militer adalah pyrophoric material yang bersifat mudah terbakar secara spontan, dan sangat aktif mudah bereaksi dengan oksigen. Selengkapnya

Mead Sebagai Minuman Hasil Fermentasi Madu

yeastgifLabel : Kimia 

Hampir jarang kita menemukan minuman fermentasi madu atau disebut mead di Indonesia, apalagi mendengar nama minuman tersebut. Jelas saja, karena minuman tersebut lebih terkenal di bagian negara Eropa. Mead merupakan salah satu minuman hasil fermentasi dari madu, proses fermentasi nya mirip dengan proses fermentasi wine (fermentasi anggur). Pembuatan mead ini sangat sederhana dan mudah tetapi kadang kala diperlukan waktu yang lama bahkan sampai beratus-ratus tahun untuk mendapatkan hasil yang sangat bagus seperti halnya pembuatan wine. Mead di dibuat dari madu, air dan di fermentasikan dengan menggunakan ragi atau khamir. Selengkapnya

Jika Atom itu Mempunyai besar seperti kelereng !!!!

Label : Kimia 

Kalau kita membeli rambutan seikat, biasanya kita tidak menghitung berapa biji rambutan dalam ikatan itu. Karena sudah kebiasaan, dalam satu ikat rambutan biasanya terdiri dari 10 biji. Jadi kalau memebeli 10 ikat, maka jumlah rambutannya ada 100 biji.
Sedangkan pada peralatan makan terdapat satuan lusin, yang menyatakan sebanyak 12 buah. Kalau 10 lusin gelas maka tentunya terdapat 120 buah gelas.
Demikian juga pada satuan kodi, yang menyatakan jumlah 20 buah. Satuan-satuan tersebut populer di masyarakat, karena selalu dipakai dalam kehidupan sehari-hari. Selengkapnya

Senin, 25 April 2011

Teori - Teori Pokok Belajar

Jika menelaah literatur psikologi, kita akan menemukan banyak teori belajar yang bersumber dari aliran-aliran psikologi.Namun dalam kesempatan ini hanya akan dikemukakan lima jenis teori belajar saja, yaitu: (a) teori behaviorisme; (b) teori belajar kognitif menurut Piaget; (4) teori pemrosesan informasi dari Gagne, dan (5) teori belajar gestalt.

Hasil-Hasil Belajar Menurut Gagne

Dalam mengajar, kita harus selalu sudah mengetahui tujuan-tujuan yang harus kita capai dalam mengajarkan suatu pokok bahasan. Untuk itu kita merumuskan Tujuan Instruksional Khusus yang didasarkan pada Taksonomi Bloom tentang tujuan-tujuan perilaku (Bloom, 1956), yang meliputi tiga domain, yaitu domain kognitif, domain afektif, dan domain psikomotorik. Gagne mengemukakan lima macam hasil belajar, tiga diantaranya bersifat kognitif, satu bersifat afektif, dan satu lagi bersifat psikomotorik. Selengkapnya

Cara Belajar Efektif

1. Belajar Kelompok
Belajar kelompok dapat menjadi kegiatan belajar menjadi lebih menyenangkan karena ditemani oleh teman dan berada di rumah sendiri sehingga dapat lebih santai. Namun sebaiknya tetap didampingi oleh orang dewasa seperti kakak, paman, bibi atau orang tua agar belajar tidak berubah menjadi bermain. Belajar kelompok ada baiknya mengajak teman yang pandai dan rajin belajar agar yang tidak pandai jadi ketularan pintar. Dalam belajar kelompok kegiatannya adalah membahas pelajaran yang belum dipahami oleh semua atau sebagian kelompok belajar baik yang sudah dijelaskan guru maupun belum dijelaskan guru. Selengkapnya

Deret Kimia

A. Logam alkali ( Golongan 1 )

Logam-logam metal, disimpan di dalam minyak
Logam alkali adalah kelompok unsur kimia pada Golongan 1 tabel periodik, kecuali hidrogen. Kelompok ini terdiri dari: litium (Li), natrium (Na), kalium (K), rubidium (Rb), sesium (Cs), dan fransium (Fr). Semua unsur pada kelompok ini sangat reaktif sehingga secara alami tak pernah ditemukan dalam bentuk tunggal. Untuk menghambat reaktivitas, unsur-unsur logam alkali harus disimpan dalam medium minyak. Selengkapnya

Kalorimeter

Label : Kimia 


Menuturut Robert Mayor kalor merupakan salah satu bentuk energi,hal ini dibuktikan ketika mngguncang guncang botol yang berisikan air setelah diguncangkan naik.Pada tahun 1818-1889 james joule yang namanya digunakan sebagai satuan SI menentukan bahwa munculnya atau hilangnya sejumlah energi termis diikuti dengan munculnya atu hilangnya energi mekanik yang ekiuvalen,
Menurut James Joule kalor adalah salh satu bentuk energi dan dibuktikan melalui percobaan air dalam calorimeter ternyata kalornya sama dengan usaha yang dilakukan.satuan kalor yang timbul dinyatakan dalam satuan kalor dan usaha yang dilakukan oleh beban dan dinyatakan dalam satuan joule . Selengkapnya

Unsur Kimia

Tabel periodik unsur kimia
Unsur kimia, atau hanya disebut unsur, adalah zat kimia yang tak dapat dibagi lagi menjadi zat yang lebih kecil, atau tak dapat diubah menjadi zat kimia lain dengan menggunakan metode kimia biasa. Partikel terkecil dari unsur adalah atom. Sebuah atom terdiri atas inti atom (nukleus) dan dikelilingi oleh elektron. Inti atom terdiri atas sejumlah proton dan neutron. Hingga saat ini diketahui terdapat kurang lebih 117 unsur di dunia. Selengkapnya

Sabtu, 23 April 2011

Superkritis Karbon Dioksida: Pemanfaatan Gas Rumah Kaca sebagai ”Green Solvent”

Label : Sains 
Pemanasan global merupakan isu yang hangat dibicarakan beberapa dekade terakhir.Salah satu hal yang terkait dengan isu tersebut adalah efek rumah kaca. Efek rumah kaca terjadi sebagai karena gas rumah kaca terjebak di atmosfer sehingga membentuk suatu lapisan yang mencegah refleksi panas keluar bumi. Hal ini mengakibatkan terjadinya peningkatan temperatur di permukaan bumi. Carbon dioksida (CO2), salah satu gas rumah kaca yang paling dominan menyebabkan terjadinya pemanasan global dengan pertumbuhan emisi mencapai lebih dari 28 Gton/tahun. Selengkapnya

10 Kebiasaan Buruk Yang Bisa merusak Gigi Kita


Label : Sains

Kita merasa gigi kita cukup sehat, karena tak pernah merasa sakit gigi, atau ngilu ketika makan makanan yang dingin atau manis. Namun betulkah gigi kita sehat? Belum tentu. Jika gigi mulai menguning akibat kebiasaan ngopi, atau gusi terlihat menipis, itu tandanya kita juga tengah mengalami masalah gigi yang serius. Untuk itu, perhatikan kebiasaan-kebiasaan berikut untuk mengetahui apakah kesehatan gigi sudah cukup terjaga.

Baterai dari Kertas Fotokopi

kertas fotokopi dengan lapisan nanotubesLabel : Sains 
Hidup di tengah-tengah masyarakat yang tak lepas dari pasar-pasar (sangat) tradisional, membuat kita pasti familiar dengan kertas fotokopi sebagai bungkus jajanan, Terutama mahasiswa, kertas fotokopi merupakan bekal sehari-hari yang selalu ada di tas sekolah. Kertas fotokopi yang bagi penjual cabe digunakan sebagai pembungkus cabe, sebagai kantong tempe goreng dan tahu isi bagi tukang gorengan, atau sebagai bahan kuliah bagi mahasiswa, namun di tangan professor Standford University, kertas itu mampu mengasilkan listrik! kertas fotokopi dengan lapisan nanotubes, Selengkapnya

Lubang Hitam

Lubang hitam adalah sebuah pemusatan massa yang cukup besar sehingga menghasilkan gaya gravitasi yang sangat besar. Gaya gravitasi yang sangat besar ini mencegah apa pun lolos darinya kecuali melalui perilaku terowongan kuantum. Medan gravitasi begitu kuat sehingga 8kecepatan lepas di dekatnya mendekati kecepatan cahaya. Tak ada sesuatu, termasuk radiasi elektromagnetik yang dapat lolos dari gravitasinya,Selengkapnya

10 fakta fisika aneh

Orang yang beranggapan sains membosankan, mereka salah. Berikut 10 alasan mengapa sains tak membosankan.

Menurut penulis We Need to Talk About Kevin, Marcus Crown, berikut 10 fakta fisika aneh itu:

1. Jika matahari terbuat dari pisang.
Matahari panas karena beratnya yang luar biasa, sekitar bermiliar-miliar ton dan membuatnya menjadi inti tekanan kolosal. Tekanan besar menimbulkan temperatur besar. Jika matahari terbuat dari pisang, maka beratnya akan bermiliar-miliar ton dan memiliki efek yang sama dengan matahari. Selengkapnya

Rabu, 20 April 2011

Alternatif Media Pemroses Biopolimer Polilaktida dalam Menanggulangi MasalahLingkungan ( Bagian I)

Label : Kimia 
 
Netsains.com-Selama sepuluh tahun terakhir, banyak perhatian tertuju pada polimer biodegradable karena ramah lingkungan dan berasal dari sumber daya terbaharukan, salah satunya adalah polilaktida. Polilaktida merupakan green polymer yang sangat dikenal, diproduksi dari sumber daya terbaharukan seperti tepung (starch), gula, jagung, dapat dikomposit, tidak beracun, dan aman untuk lingkungan (biodegradable). Selengkapnya

Bagiamana Cara Meningkatkan Produktivitas Kelapa Sawit?


Label : Bilogi 
 
Netsains.Com - Semua tanaman, termasuk kelapa sawit, memerlukan unsur hara, baik makro maupun mikro, yang bisa didapatkan dari dalam tanah. Seperti halnya manusia yang membutuhkan nutrisi seimbang, maka kandungan nutrisi dalam tanaman pun harus memenuhi unsur empat sehat lima sempurna. Tujuannya agar tanaman dapat tumbuh dan berkembang dengan baik serta tetap produktif.
Beberapa unsur hara mikro yang berperan penting dalam mengendalikan pertumbuhan tanaman, di antaranya ialah, seng, besi, tembaga, mangan, magnesium, molybdenum, dan boron. Khusus boron, unsur itu benar-benar diperlukan oleh kelapa sawit. Pasalnya, kelapa sawit merupakan salah satu tanaman yang rentan apabila kekurangan boro, Selengkapnya 

Pupa Kepik, Tak Bergerak Namun Galak

Label : Biologi 
Netsains.Com - Serangga punya seribu satu cara untuk mempertahankan diri. Bombardier beetle, kumbang bombardier yang sempat nongol di buku harian Charles Darwin, menyemprotkan hidroquinone, gas iritan yang bikin mata dan kulit terasa panas, ketika diganggu. Kasta tentara dari beberapa spesies semut punya rahang kuat yang mampu memotong leher semut spesies lain yang berani mencoba menginvasi sarang mereka.
Banyak kita punya cerita betapa sakit rasanya tersengat lebah dan tawon. Bukan hanya serangga dewasa, larva serangga pun bisa mempertahankan diri. Di daerah tropis seperti Indonesia, kita mengenal beberapa ulat dengan rambut-rambut panjang yang, Selengkapnya 

Bukti Pembunuhan Neandertal oleh Manusia



neanderthalDi zaman modern ini, manusia bertanggung jawab atas rusaknya lingkungan dan punahnya banyak spesies flora dan fauna. Namun, tahukah anda, bahwa sifat destruktif manusia tersebut sudah ada sejak awal manusia modern menghuni bumi ini? Bagaimanakah sejarahnya?
Analisa anyar terhadap artefak yang aja menunjukkan, bahwa manusia modern membunuh orang Neandertal di daerah Irak, sekitar 50,000 sampai 75,000 tahun yang lalu. Penemuan ini memperkuat teori, bahwa manusia modern membantu untuk membuat orang Neandertal punah. Selengkapnya

Refleksi terhadap Kematian

Label : Antropologi
Secara eksistensial, kematian adalah suatu yang menakutkan. Namun tahukah anda, bahwa di negara yang termasuk paling maju di dunia sekalipun, masih merayakan kematian leluhurnya dengan cara mereka sendiri? Apa makna perayaan terhadap kematian? Mari kita simak!
Kematian adalah suatu misteri, karena tidak ada seorangpun yang memiliki pengetahuan definit, mengenai apa yang terjadi setelah itu. Satu-satunya informasi yang tersedia secara lengkap, hanyalah berasal dari agama atau spiritualitas. Sains tidak pernah berkata apa-apa mengenai paska kematian. Selengkapnya

Kebaikan VS Kejahatan: Suatu Manifestasi Genetik

Label : Antropologi

Suatu penelitian yang telah dilakukan tahun ini menemukan, bahwa orang baik-baik maupun orang jahat, keduanya cenderung untuk mencapai suatu keseimbangan moral. Hal itu dicapai dengan cara melanggar peraturan bagi yang pertama, dan mengikuti peraturan bagi yang terakhir.
Jika mengkaji tema tersebut secara ekstrim, kita dapat berpikir bahwa orang anti sosial dan altruistik dapat melakukan hal yang bertentangan dengan sifat mereka. Namun riset membuktikan bahwa hal itu tidak terjadi. Selengkapnya

Cara Baru untuk Test Obat Kanker


Netsains.Com - W. Andy Tao, seorang ari asosiasi Professor Biokimia dan Kimia analisis serta anggota dari Purdue Center for Cancer Research team, menciptakan the Purdue-patented pIMAGO nanopolymer yang dapat digunakan untuk menentukan apakah obat kanker sudah efektif terhadap proses biokimia yang dapat menyebabkan pembentukan sel kanker. Nanopolimer dapat menempel dengan sendirinya ke sasaran protein-protein yang nantinya akan dideteksi dengan prosedur laboratorium yang sederhana yaitu Chemiluminescence. Selengkapnya

Penapisan Virtual (Docking In Silico)

Netsains.Com - Dalam beberapa tahun terakhir telah dilakukan penelitian secara intensif untuk mempelajari struktur dan cara kerja suatu protein. Salah satunya dengan menggunakan pendekatan in silico. Pendekatan in silico mempelajari interaksi yang terbentuk antara protein dengan substrat atau inhibitornya. Protein docking merupakan salah satu jenis pendekatan in silico yang telah banyak digunakan untuk mempelajari interaksi yang terjadi antara protein dengan ligan.
Interaksi antara protein dengan ligan dan protein lain dikendalikan oleh pengaturan interaksi intermolekular yang kompleks. Interaksi tersebut bergantung pada dua interaksi spesifik, yaitu interaksi pada daerah binding pocket atau disebut direct docking, dan interaksi yang terjadi pada daerah, Selengkapnya

Menyambut Tebu Transgenik Tahan Kering (Bagian 1)

Netsains.Com - Indonesia akan mulai menjajaki pengembangan tanaman transgenik pada 2013. Dimulia dengan tanaman tebu. "Paling cepat, tanaman transgenik yang akan hadir di Indonesia adalah tebu tahan kering. Itu sudah secara resmi disetujui oleh pemerintah Indonesia melalui Kementerian Pertanian," kata Direktur Indonesia Biotechnology Information Center (IndoBIC) Dr. Bambang Purwantara di Jakarta, Senin (14/3). Tanaman yang akan diusahakan terlebih dahulu ialah tebu tahan kekeringan, jagung tahan hama, dan padi bervitamin A yang disebut beras emas (golden rice). Selengkapnya

Senin, 18 April 2011

10 Proses Pengolahan Tubuh Manusia Setelah Mati

Semua mahluk hidup pasti meninggal. Manusia punya beberapa cara untuk menghadapi kematian. Dikubur adalah hal paling biasa. Namun ada sejumlah cara dilakukan terhadap tubuh manusia setelah mereka meninggal. Mulai dari dibekukan, dibakar, digantung di pohon, sampai dibiarkan dimakan binatang liar. Berikut 10 cara manusia memperlakukan tubuhnya setelah mereka meninggal yang pernah ada di muka bumi.

1. Dimumikan.
Mumi di zaman Mesir purba bisa jadi adalah jenis mayat paling popular. Proses ini melibatkan pengosongan seluruh organ tubuh termasuk otak yang konon ditarik dari lubang hidung (wow!). Setelah isi tubuh mayat kosong, lantas diisi dengan materi kering seperti pasir dan dibungkus dengan kain linen. Orang Mesir percaya bahwa dengan dibuat mumi maka jiwa si meninggal akan mengalami perjalanan sesuah kematian. Selengkapnya

Business Intelligence, Solusi Berbisnis Secara Cerdas


Netsains.Com - Persaingan dalam dunia bisnis kian hari kian ketat. Layaknya sebuah pertandingan, datangnya pemain baru mendorong pemain lama untuk melakukan sebuah strategi mengalahkan musuh. Bisnis yang dinyatakan sebagai pemenang adalah yang mampu menyediakan produk atau layanan yang sesuai dengan kebutuhan pelanggannya yang seringkali berubah-ubah. Untuk itu dalam menjalankan bisnis, perusahaan dituntut untuk cerdas menentukan strategi bisnis. Selengkapnya

Energi Nuklir, Pengertian dan Pemanfaatannya


nuclear-energy-gmrMasalah energi merupakan salah satu isu penting yang sedang hangat dibicarakan. Semakin berkurangnya sumber energi, penemuan sumber energi baru, pengembangan energi-energi alternatif, dan dampak penggunaan energi minyak bumi terhadap lingkungan hidup menjadi tema-tema yang menarik dan banyak didiskusikan. Pemanasan global yang diyakini sedang terjadi dan akan memasuki tahap yang mengkhawatirkan disebut-sebut juga merupakan dampak penggunaan energi minyak bumi yang merupakan sumber energi utama saat ini. Selengkapnya

Mari Belajar dari Thomas Alfa Edison



Jenius adalah 1 persen ide cemerlang dan 99 persen kerja keras” (Thomas Alfa Edison)
Thomas Alva Edison, seorang penemu terbesar di dunia, menemukan sekitar 3000 penemuan dan 1.093 diantaranya telah dipatenkan. Edison dilahirkan pada tanggal 11 Februari 1847 di Milan, Ohio, Amerika Serikat dari pasangan suami-Istri Samuel Ogden seorang tukang kayu dan Nancy Elliot seorang guru. Keduanya merupakan keturunan Belanda. Pada usia 7 tahun, edison kecil pindah ke kota Port Huron, Michigan dan bersekolah di Port Huron. Namun tidak lama, 3 bulan kemudian ia dikeluarkan dari Sekolah karena menurut gurunya “Dia terlalu bodoh” sehingga tidak mampu menerima pelajaran apa pun, dia pun sering dipanggil idiot oleh gurunya. Sang ibu, Nancy Elliot memutuskan untuk berhenti sebagai guru dan kemudian berkonsentrasi mengajari Edison baca tulis dan hitung menghitung. Selengkapnya

Mengenal Aristotle Kedua

Tulisan ahli falsafah Yunani seperti Plato dan Aristotle mempunyai pengaruh yang besar terhadap pemikiran ahli falsafah Islam. Salah seorang ahli falsafah Islam yang terpengaruh dengan pemikiran kedua tokoh tersebut ialah Al-Farabi. Nama sebenarnya Abu Nasr Muhammad Ibnu Muhammad Ibnu Tarkhan Ibnu Uzlaq Al Farabi. Beliau lahir pada tahun 874M (260H) di Transoxia yang terletak dalam Wilayah Wasij di Turki. Bapanya merupakan seorang anggota tentera yang miskin tetapi semua itu tidak menghalangnya daripada mendapat pendidikan di Baghdad. Beliau telah mempelajari bahasa Arab di bawah pimpinan Ali Abu Bakr Muhammad ibn al-Sariy. Selengkapnya 

Yaqut al-Hamawi, Ahli Geografi Muslim


Misteri sebuah tempat, memikat hati Yaqut ibn-Abdullah al-Rumi al-Hamawi. Ilmuwan yang lahir di Asia Kecil ini, kemudian menelusuri dan menyingkap beragam tempat yang ia kunjungi dan dikisahkan oleh orang-orang yang ia jumpai setelah melakukan sebuah perjalanan. Ketertarikan Yaqut, demikian ia sering dipanggil, membuahkan sejumlah karya dalam bidang yang kemudian akrab disebut geografi. Paling tidak ada dua karya yang melambungkan namanya, yaitu Mujam al-Udaba atau Kamus Orang-orang Terpelajar. Sedangkan buku lainnya yang secara khusus membicarakan tentang bidang yang ia kuasai, geografi, berjudul Muajam al-Buldan atau Kamus Negara-negara. Dua karya tersebut memiliki ketebalan hingga 33.180 halaman. Selengkapnya

Menyontek,, Budaya atau Tuntutan ??

Menyontek akan menghilangkan rasa percaya diri siswa. Bila kebiasaan tersebut berlanjut
maka percaya diri akan kemampuan diri luntur sehingga semangat belajar jadi hilang. Siswa
akan terkungkung oleh pendapatnya sendiri, yang merasuki alam pikirnya bahwa untuk pintar
tidak bisa dengan belajar, tapi menyontek, Selengkapnya

Pengantar Antropologi



Ruang Lingkup dan Perkembangan Antropologi 

Antropologi merupakan sebuah ilmu yang mempelajari umat manusia (anthropos). Secara etimologi, antropologi berasal dari kata anthropos berarti manusia dan logos berarti ilmu. Antropologi memandang manusia sebagai sesuatu yang kompleks dari segi fisik, emosi, sosial, dan kebudayaannya. Antropologi sering pula disebut sebagai ilmu tentang manusia dan kebudayaannya. Selengkapnya

Jumat, 15 April 2011

Al-Jahiz, Ahli Biologi Islam

Al-Jahiz lahir di Basra, Irak pada 781 M. Abu Uthman Amr ibn Bahr al-Kinani al-Fuqaimi al-Basri, nama aslinya. Ahli zoologi terkemuka dari Basra, Irak ini merupakan ilmuwan Muslim pertama yang mencetuskan teori evolusi. Pengaruhnya begitu luas di kalangan ahli zoologi Muslim dan Barat. Jhon William Draper, ahli biologi Barat yang sezaman dengan Charles Darwin pernah berujar, ”Teori evolusi yang dikembangkan umat Islam lebih jauh dari yang seharusnya kita lakukan. Para ahli biologi Muslim sampai meneliti berbagai hal tentang anorganik serta mineral.” Al-Jahiz lah ahli biologi Muslim yang pertama kali mengembangkan sebuah teori evolusi .Selengkapnya
 

Fungsi Trigonometri Untuk Menentukan Arah Kiblat

Sholat adalah kewajiban yang harus dijalankan oleh setiap Umat Islam, dan salah satu syarat sahnya sholat adalah menghadap ke arah Kiblat. Nah yang menjadi persoalan adalah banyak diantara kita yang kurang peduli dengan arah kiblat yang benar. Jika arah kiblat kita pada waktu sholat salah, maka sah atau tidak sholat kita ?
Untuk menghilangkan keraguan tersebut dengan bantuan Google Map kita dapat menentukan arah kiblat yang benar dengan mudah yaitu dengan menggunnakan fungsi Trigonometri. Perhatikan gambar di bawah ini, Selengkapnya

Cochineal dan Sejarah Warna Merah

Netsains.Com - Desember 2010 lalu saya ketiban sampur mempresentasikan sebagian hasil kerja grup kerja di pertemuan entomolog Amerika di San Diego, California. Sebagaimana kebiasaan jaman kuliah, konferensi ilmiah macam ini adalah kesempatan untuk networking, menjaring ide dan jalan-jalan menengok satu sudut bola bumi. Dalam rangka jalan-jalan mengendus sejarah lokal inilah saya bertemu dengan cochineal dan sejarah panjang warna merah. Selengkapnya

Indonesia Masih Gunakan HFC-134a

Netsains.Com - Tidak dapat kita pungkiri, lapisan ozon semakin menipis. Tak hanya para ahli lingkungan, dalam sektor apapun para ahli juga merasa bertanggung jawab untuk terus berupaya menciptakan teknologi yang ramah lingkungan. Terutama zat atau senyawa kimia yang biasa digunakan untuk menopang beroperasinya suatu mesin. Bahan mesin pendingin yang ada pada mobil, contohnya.
Baru-baru ini Badan Perlindungan Lingkungan Amerika Serikat, atau yang lebih dikenal dengan sebutan U.S. EPA, telah menyetujui pokok persoalan terkait dengan bahan pendingin mobil. Selengkapnya

Feromon: Berbahasa Bermodal Zat Kimia

Jean Henri FabreLabel : Biologi 
Netsains.Com - Namanya Jean-Henri Fabre. Ia tak pernah sekolah tinggi, tak pernah pula mengajar di universitas. Pendidikan tinggi dinikmatinya 3 tahun saja. Di usia 19 tahun, Fabre memulai karir sederhana sebagai guru di Avignon.
Pak guru yang satu ini bukan sembarang pengajar, ia punya minat yang kuat ke alam. Fabre betah duduk berjam-jam mengamati kehidupan-kehidupan kecil yang sibuk sendiri di beranda belakang rumahnya. Bukan cuma duduk diam, Fabre membuat catatan dan eksperimen-eksperimennya sendiri. Autodidak sejati, Fabre juga melatih diri melukis illustrasi buat catatan-catatan pengamatan dan eksmerimen pribadi.Selengkapnya

Kamis, 14 April 2011

Ahli Merajut Di Alam

Mungkinkah kita mengatakan bahwa makhluk yang membangun sarang yang kuat dan terbuat dari jalinan ranting yang saling mengait melalui gerakan yang sangat sistematis, dengan cara memotong daun-daun hijau yang segar menjadi carik-carik tipis dan panjang, telah “mempelajari ini semua secara kebetulan”? Tentu saja, pernyataan “belajar secara kebetulan” kurang memadai untuk menjelaskan keterampilan yang sedemikian. Seperti yang akan Anda lihat dalam contoh yang nanti kami berikan, sejumlah keistimewaan pada berbagai jenis hewan secara terbuka akan menyingkap betapa irasional dan tidak masuk akalnya penyataan para evolusionis. Selengkapnya

Misi Yang Tak Mungkin: Kupu-kupu Monarch

Label : Biologi 

Kupu-kupu Monarch, dengan nama latin Danaus plexippus, berukuran besar, berwarna oranye dan hitam, pada umumnya terdapat di Amerika Utara. Ia terkenal akan perpindahan tahunannya untuk menikmati musim dingin ke dan dari Meksiko dan California, lihat National Geographic, vol. 150, no. 2, Agustus 1976.Kupu-kupu monarch memulai kehidupan sebagai telur yang ditaruh oleh betina dewasa diatas sebuah daun tanaman milkweed, Asclepias syriaca. Diperkirakan sebesar kepala pin. Pada saat telur menetas 3 sampai 12 hari kemudian, cacing kecil yang berwarna garis – garis kuning, putih dan hitam yang menyerupai larva, atau ulat, Selengkapnya

Mengapa Jantung Berdetak Cepat?

Label : Biologi

Tanya:
Selamat pagi, Dokter… Perkenalkan, nama saya Xiao Fen. Saya mau bertanya kenapa detak jantung adik saya sangat cepat? Apa itu tanda-tanda sakit jantung?"
Xiao Fen (Email : fenny_phang@*****co.id ) Selengkapnya

Sperma dari Stem Sel: Dunia Tak Butuh Lelaki?

Label : Biologi

“Nama ayah kamu siapa nak?”
“Wah, saya tidak punya ayah, ayah saya stem sel dari laboratorium di Inggris”
Bisakah anda membayangkan jika percakapan di atas benar-benar terjadi di masa depan?. Seorang anak terlahir di dunia bukan karena perkawinan dari sperma lelaki dan sel telur wanita, melainkan sperma yang membuahi sel telur ibunya adalah sel hasil modifikasi dari stem sel. Selengkapnya

‘Komputer’ Selular Berhasil Ditanam pada Ragi

Label : Biologi

Dua kimiawan dari Institut Teknologi Kalifornia telah merekayasa 'komputer' selular dalam materi genetis dari sel ragi hidup. Sel tersebut dapat memberi signal kehadiran atau absennya dua tipe obat pada lingkungan mereka-theophylline, dulu adalah obat asma, dan tetracycline, antibiotik. Semua dengan mengaktivasi gen yang menyandikan protein fluorescent. Selengkapnya

Menuai Bahan Bakar Alternatif dari Sampah Kebun

Label : Biologi

Tidak dapat dipungkiri bahwa hingga saat ini, bahan bakar fosil merupakan bahan bakar yang paling luas dan paling sering digunakan oleh seluruh manusia di dunia ini. Penggunaan jenis bahan bakar ini semakin lama semakin tinggi, seiring dengan meningkatnya aktivitas dan jumlah penduduk bumi ini.
Kenyataan itulah yang membuat dunia sekarang berada pada dua ancaman sekaligus: pemanasan global yang terus meningkat sekaligus kelangkaan sumber energi masa depan akibat berkurangnya bahan bakar fosil. Selengkapnya

Senin, 11 April 2011

Integral

Label : Matematika Kls XII
Sumber : matematikapakdi


INTEGRAL merupakan kebalikan dari differensial (anti differensial).
Jika turunan dari F(x) adalah f(x), maka :
ò f(x) dx = F(x) + c Þ (c = konstanta)
Integral dapat digolongkan atas :

A. Integral tak tentu  (Tanpa batas)
B. Integral tertentu    (Dengan batas), Selengkapnya

Barisan Dan Deret Geometri (Ukur)

Label : Matematika SMA Kelas XII
 
BARISAN GEOMETRI 

Barisan yang suku-sukunya diperoleh dengan mengalikan suatu bilangan tetap ke suku sebelumnya. Bilangan tetap itu disebut rasio (pembanding) dilambangkan dengan r. Jika suku pertama (U1) dinotasikan a dan rasio dinyatakan dengan r, maka suku-suku barisan geometri dapat dituliskan sebagai berikut: a, ar, ar2, ……, arn-1.
Sehingga suku ke-n suatu barisan geometri dirumuskan : Un= arn-1 
Sedangkan jika Un dibagi dengan Un-1 didapat r,
sehingga  diperoleh rumus untuk r , Selengkapnya

Barisan Dan Deret Aritmatika

Label : Matematika SMA Kls XII
Pengertian Barisan Bilangan dan Deret.

Barisan bilangan adalah himpunan bilangan yang diurutkan menurut suatu aturan/pola tertentu yang dihubungkan dengan tanda “,”. Jika pada barisan tanda “,” diganti dengan tanda “+”, maka disebut deret..  Masing-masing bilangan itu disebut suku-suku barisan, setiap suku diberi nama sesuai dengan nomor urutnya.
Secara umum barisan bilangan dapat ditulis:
U1, U2, U3, ……………, Un.  dengan Un sering disebut f(n) yang menyatakan suku ke-n,.
Sedangkan untuk deret bilangan dapat di tulis :
U1 + U+ U+ ……+ UnSelengkapnya

Try out UN Kimia Dengan Powerpoint

Ujian Nasional 2010/2011 sebentar lagi akan dilaksanakan. Tentunya sekolah, guru dan siswa menyiapkan strategi agar semua siswa dapat lulus dengan memuaskan. Salah satu strategi yaitu mengadakan Try Out Ujian Nasional guna membiasakan siswa mengerjakan soal-soal yang diprediksikan akan keluar dalam ujian nasional. Selengkapnya

Konsekuensi PAI jika di UN-kan


Ketika UN mulai bergulir dengan formula baru, sedikit membuat rasa lega bagi kita karena guru di lapangan melalui sekolah diberikan kesempatan untuk meluluskan siswa dengan bobot 40%, dan pemerintah melalui BNSP memiliki hak 60%. Meskipun ini belum memenuhi rasa keadilan setidaknya pemerintah sudah melakukan perbaikan dan mengadopsi apa yang menjadi keinginan guru yaitu melibatkan guru dalam meluluskan siswa. Selengkapnya

Strategi & Problematika UN Mapel Matematika


A. Latar Belakang

Pemerintah pada tanggal 31 Desember 2010 telah menerbitkan Permendiknas No.45 tahun 2010 dan Permendiknas No.46 tahun 2010 tentang pelaksanaan ujian sekolah dan ujian nasional. Dimana Nilai Akhir (NA) diperoleh dari nilai gabungan antara 60% dari nilai ujian nasional dengan 40% dari ujian sekolah. Dengan integrasi nilai ujian nasional dan nilai sekolah ini diharapkan kelulusan merupakan hasil evaluasi secara komprehensif selama tiga tahun belajar, bukan lagi potret evaluasi sesaat, Selengkapnya